Bengkulu – Hingga saat ini proses seleksi komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Bengkulu masih terus berlangsung.
Jumat siang (3/10) pukul 14.00 WIB, Tim Seleksi KPID melaksanakan Computer Assisted Test (CAT) di Gedung Poltekes Kemenkes Bengkulu.
Dijelaskan Ketua Tim Seleksi Anggota KPID Bengkulu, Edwar Samsi, dari total 45 peserta yang lulus administrasi hanya 42 peserta yang mengikuti Seleksi Computer Assisted Test.
Tiga orang yang tidak CAT, 2 diantaranya incumbent dan memang tidak lagi ikut CAT, sedangkan 1 peserta lainnya tanpa ada kabar.

“Seharusnya ada 43 peserta yang ikut seleksi ini, namun 2 peserta merupakan incumbent sehingga tidak diwajibkan untuk mengikuti tahapan ini. Sedangkan 1 peserta lagi hingga akhirnya seleksi CAT selesai tidak hadir ke lokasi,” ujar Edwar Samsi.
