Sementara itu, Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Seluma Deddy Ramdhani mewakili Bupati Seluma Teddy Rahman menyampaikan bahwa kegiatan cetak sawah ini merupakan sinergi antara Pemerintah Kabupaten Seluma dengan prioritas program TNI AD, dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan di masa depan.
Dengan sinergitas ini, TNI hadir untuk membantu rakyat. Program cetak sawah ini bukan hanya menambah luas lahan produktif, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan kemandirian pangan di daerah.
Dari hasil panen padi ini nantinya beras akan dijual melalui gerai-gerai Koperasi Merah Putih yang sedang masif dibangun di setiap desa,” tutur Deddy Ramdhani.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, Kabupaten Seluma ingin mempertahankan label sebagai daerah lumbung pangan, serta memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat pedesaan.
(Hari Adiyono)

















