NASIONAL, RBTV.DISWAY.ID – Sejumlah wilayah di Indonesia mengalami curah hujan dengan intensitas tinggi, termasuk wilayah Lampung.
Terbaru, banjir di Lampung Barat dan ada 5 rumah warga yang hanyut terbawa arus di Pemangku Gunung Sari, Pekon Banding Agung, Kecamatan Suoh, Rabu (10/9).
Bahkan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga mengingatkan agar waspada peningkatan curah hujan di sebagian wilayah Indonesia.
Adapun peringatan tersebut berlaku untuk periode 9 sampai dengan 15 September 2025.
Lampung sendiri memiliki julukan kota hujan. Hal ini lantaran beberapa wilayah di Lampung kerap kali dilanda hujan dengan intensitas yang tinggi. Bahkan, dapat menyebabkan banjir di beberapa wilayah.
Memasuki musim hujan seperti ini, masyarakat Lampung penting untuk terus menjaga lingkungan sekitar agar terhindar dari genangan sampah yang dapat menyebabkan banjir.
Selain itu, penting juga untuk terus memantau prakiraan cuaca dari BMKG, agar saat hujan lebat tiba, wilayah yang berpotensi hujan dapat melakukan gerakan siaga.

















