<strong>Rejang Lebong</strong> - Tim gabungan dari SAR, TNI dan Pokdarwis akhirnya menemukan pendaki Taman Wisata Alam Bukit Kaba yang hilang sejak Minggu (18/01). Beberapa jam pelaksanaan pencarian sejak Senin (19/01) pagi, remaja bernama Abiem Berlian ini ditemukan tim gabungan disalah satu jalur pendakian, Abiem Berlian ditemukan dalam kondisi lemas karena kelelahan dan tersesat akibat terpisah dari lima orang rekannya saat menuruni Bukit Kaba. <img class="alignnone size-full wp-image-10829" src="https://camkohatv.id/wp-content/uploads/2026/01/WhatsApp-Image-2026-01-19-at-13.27.57.jpeg" alt="" width="576" height="448" /> Remaja asal Kabupaten Lebong ini pun diketahui baru pertama kali melakukan pendakian terpisah dari lima rekannya. Kepala Kantor SAR Bengkulu, Muslikun Sodik membenarkan terkait hal tersebut dan korban ditemukan oleh tim gabungan SAR. <blockquote>"Alhamdulillah korban selamat, meskipun kelelahan. Sudah berhasil, saat ini tengah evakuasi korban untuk dibawa ke pos terdekat," singkat Muslikun Sodik, Senin (19/1).</blockquote> <img class="alignnone size-full wp-image-10830" src="https://camkohatv.id/wp-content/uploads/2026/01/WhatsApp-Image-2026-01-19-at-13.28.14.jpeg" alt="" width="575" height="393" /> Sebelumnya, Abiem Berlian Pelajar 16 tahun asal Kabupaten Lebong hilang setelah terpisah dari rombongan usai camping bersama lima orang rekannya. Rekannya sempat melakukan pencarian bersama Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Bukit Kaba, namun korban tak ditemukan<!--nextpage--> <strong>(Nico Relius)</strong>