Nasional – Bagi Anda warga Lampung dan sekitarnya yang bersiap memulai aktivitas keluar rumah, jangan lupa bawa payung, jas hujan, atau sandal bila perlu.
Soalnya, Lampung diprediksi bakal hujan dengan intensitas yang beragam, selama beberapa hari kedepan.
Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan prakiraan cuacanya untuk 11-20 September 2025.
Prakiraan Cuaca BMKG Provinsi Lampung 11-20 September 2025
Berikut ini adalah prakiraan cuaca dari BMKG Provinsi Lampung untuk 10 hari kedepan, yang didominasi dengan hujan ringan dan sekali-kali hujan disertai petir:
– Kamis, 11 September 2025
Berdasarkan pantauan dari BMKG Provinsi Lampung, hari ini cuaca di sebagian besar wilayah di Lampung akan didominasi hujan ringan hingga hujan yang disertai petir.
Seperti hanya di Lampung Selatan, Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Barat, Pringsewu, Tulang Bawang Barat, Pesisir Barat, Tanggamus, Way Kanan, Pesawaran, Kota Bandar Lampung dan Kota Metro berpotensi hujan petir.
Sementara untuk beberapa Kabupaten lainnya, seperti Tulang Bawang, Lampung Timur, Mesuji diprediksi akan hujan ringan.

















