Tabrakan pun tak terhindarkan dan membuat pengendara motor terseret truk box beberapa meter.
Melihat kejadian itu, warga sekitar langsung berupaya membawa pengendara sepeda motor berikut penumpang yang diboncengnya ke Puskesmas Kembang Mumpo.
Lantaran kondisi luka sangat berat, keduanya akhirnya di rujuk ke rumah sakit Hasanudin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan.
Kondisi Korban Kecelakaan
Kades Muara Timput Hadi Susanto mengatakan, dari kedua korban yang dilarikan ke RSUD Hasanudin Damrah Kabupaten Bengkulu Selatan, pengendara sepeda motor dinyatakan telah meninggal dunia.
Sementara penumpang yang diboncengnya masih mendapat penanganan medis.
“Kalau korban yang meninggal bernama Agus itu karyawan pengusaha Tahu di Desa Muara Timput ini, kalau yang perempuan tadi anak dari pengusaha tahu,
Nah anak yang cewek tu minta dikawani membeli buah di Desa Muara Timput ini, pas mau pulang menyeberang jalan itulah tertabrak truk,” terang Hadi Susanto Kades Muara Timput.
(Hari Adiyono)

















