Seluma – Layanan transportasi bus perintis Damri akan segera resmi beroperasi melintasi jalur Bengkulu–Seluma–Manna–Kaur.
Kehadiran layanan ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas warga antar Kabupaten sekaligus mendukung konektivitas wilayah, terutama bagi para ASN yang tinggal di luar Kabupaten Seluma, atau berdomisili di Kota Bengkulu.
Kabid Perhubungan Dinas Perkimhub Kabupaten Seluma, Diosi Sapta Putra mengatakan, keberadaan bus perintis merupakan upaya pemerintah menghadirkan transportasi yang lebih terjangkau dan nyaman.
Mekanisme keberangkatan bus dilakukan dengan dua rute utama yaitu Bengkulu–Manna–Air Tenam dan Bengkulu–Manna–Kaur.

Keduanya dijalankan secara bergantian setiap hari. Untuk perjalanan kembali dilaksanakan pada keesokan harinya dengan rute sebaliknya, yakni Air Tenam–Manna–Bengkulu serta Kaur–Manna–Bengkulu.
Selain itu, pemerintah juga menetapkan tarif resmi yang sangat terjangkau bagi masyarakat.
 
			 
                                

















