Seluma – Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto turun tangan meredam perseteruan antara Kadisnakertrans Wanharudin dan Sekretarisnya.
Wakil Bupati Seluma Drs. Gustianto mengatakan akan memanggil keduanya untuk memberikan klarifikasi terkait permasalahan yang terjadi Selasa (20/01) lalu.
“Ini hanya miss komunikasi saja, nanti kita panggil keduanya (Kadisnakertrans dan Sekretarisnya).
Kita selesaikan secara kekeluargaan tanpa harus memperkarakan permasalahan internal ke pihak kepolisian, saya rasa ini hanya miss komunikasi,” ucap Gustianto.
Insiden keributan yang terjadi antara Kadisnakertrans Wanharudin dan Iksan Sahudi selaku Sekretaris Disnakertrans ini menuai sorotan.
Perseteruan ini tentang Surat Berita Acara serah terima jabatan telah dirobek oleh Sekretarisnya Iksan.
Menurut Wanharudin, Iksan merobek Surat Berita Acara serah terima jabatan ini karena tak sesuai dengan poin yang ada dalam surat itu.
Isi Surat Berita Acara Serah Terima Jabatan
- Pihak Kesatu dalam hal ini Plt. Kadisnakertrans Seluma telah menyerahkan jabatan dan fasilitas jabatan kepada pihak kedua dalam hal ini Kadisnakertrans Seluma yang baru dilantik.
- Kemudian poin kedua seluruh perbuatan dan kewajiban selama periode menjadi Plt yang menimbulkan konsekuensi hukum dan administrasi selama periode menjabat sebagai plt menjadi tanggung jawabnya.
- Dan terakhir poin ketiga, seluruh kewajiban janji maupun hutang kepada pihak ketiga atau pun orang lain selama masa periode menjabat sebagai Plt menjadi tanggung jawabnya, tanpa ada keterkaitan terhadap Kadisnakertrans yang baru menjabat.
(Hari Adiyono)

















