Baca: yaaa aiyuhal laziina aamanut taqul laaha wabtaghuuu ilaihil wasiilata wa jaahiduu fii sabiilihii la’allakum tuflihuun
Artinya: Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah dan carilah wasilah (jalan) untuk mendekatkan diri kepada-Nya, dan berjihadlah (berjuanglah) di jalan-Nya, agar kamu beruntung.
Berdasarkan ayat tersebut, Ustadz Adi Hidayat menegaskan bahwa cara ampuh agar lekas berhaji adalah dengan meningkatkan taqwa.
“Jadi caranya tingkatkan taqwa, taqwa paling cepat, apa diantara ikhtiar taqwa itu? Ayo cari bismillah Anda usaha lakukan karena Allah, maka Allah akan tambahkan rezeki, Anda nabung nabung,” kata Ustadz Adi Hidayat.
“Berhaji tidak cukup dengan amin, nabung, carilah, ikhtiar, berusaha,” lanjut Ustadz Adi Hidayat.
Namun bagi yang tidak memiliki kemampuan untuk usaha dalam mengumpulkan harta maka disarankan Ustadz Adi Hidayat untuk melakukan amalan shaleh.
“Kalau tidak ada untuk mendapatkan itu dengan amal saleh, bangun shalat malam niatkan untuk haji, puasa niatkan untuk haji, ikut taklim niatkan untuk haji,” ujar Ustadz Adi Hidayat.

















